Dexa Medica, melalui mitra distribusi dari Nigeria, Orange Drugs Ltd, meluncurkan obat flu dan batuk yang sangat efektif dan direkomendasikan dengan nama Konos. Konos terbukti meredakan gejala flu dan batuk yang sangat mengganggu aktivitas sehari-hari masyarakat Nigeria.

Dalam acara peluncurkan produk yang diadakan di Kano pada 3 Juni 2021, Country Manager Dexa Medica untuk Nigeria dan Afrika Barat, Dhanang Riyo Anggoro, mengatakan kalau obat tersebut memberikan serangan ganda dalam menghadapi flu dan batuk di Nigeria.

Menurut Bapak Riyo, flu dan batuk adalah infeksi yang paling sering menyerang masyarakat. Alasan itu yang membuat Dexa memutuskan untuk memproduksi dan meluncurkan Konos di Nigeria untuk mengatasi permasalahan kesehatan tersebut. Flu dan batuk kerap mengganggu aktivitas sehari-hari masyarakat Nigeria yang produktif.

Saat memperkenalkan Konos, Bapak Riyo menyatakan kegembiraan dan optimismenya terhadap Konos, yang diyakini bisa menekan tingginya angka infeksi flu dan batuk di Nigeria.

“Konos adalah solusi untuk segala jenis flu dan batuk yang anda rasakan. Konos memiliki empat kelebihan dasar dari sebuah obat, yaitu meredakan segala jenis flu dan batuk, meredakan tenggorakan kering, membantu memudahkan pernapasan, dan membuat syaraf menjadi lebih rileks sehingga meredakan stress yang diakibatkan flu dan batuk. Saya yakin kelebihannya tidak hanya terbatas di situ saja,” ucap Bapak Riyo.

Konsultan kesehatan dari Nigeria, dr. Chinedu Aniobi, memperkuat opini kalau flu dan batuk adalah infeksi yang paling sering terjadi dan dialami makhluk hidup. Fakta tersebut diperkuat dari jurnal kesehatan di bidang Pengembangan dan Riset Obat-obatan.

“Konos bukanlah obat flu dan batuk biasa. Obat ini efektif meredakan gejala flu dan batuk seperti penyumbatan saluran pernapasan, bersin-bersin dan batuk kering,” ujar dr. Chenidu Aniobi.