Tensivask 10 mg
Indikasi
Hipertensi
Amlodipine diindikasikan untuk pengobatan hipertensi dan dapat digunakan sebagai obat tunggal untuk mengontrol tekanan darah pada sebagian besar pasien. Pasien-pasien yang tidak terkontrol dengan baik bila hanya menggunakan obat antihipertensi tunggal dapat memperoleh manfaat dengan penambahan amlodipine, yang diberikan dalam kombinasi dengan diuretik thiazida, inhibitor beta-adrenoseptor, atau inhibitor angiotensin-converting enzyme.
Iskemia miokardium
Amlodipine diindikasikan untuk pengobatan lini pertama iskemia miokardium baik yang disebabkan oleh obstruksi menetap (angina stabil) dan / atau vasospasme / vasokonstriksi (angina Prinzmetal atau angina varian) dari pembuluh darah koroner. Amlodipine dapat digunakan bila gambaran klinik menunjukkan suatu kemungkinan komponen vasospastik / vasokonstriksi tetapi di mana lokasi vasospasme / vasokonstriksi belum dipastikan. Amlodipine dapat digunakan tunggal sebagai monoterapi atau dikombinasi dengan obat-obat antiangina lainnya pada pasien angina yang refrakter terhadap nitrat dan / atau dengan beta-blocker pada dosis yang memadai.
Komposisi
Amlodipine 10 mg
Kemasan
Bentuk Sediaan
Klasifikasi ATC
Perhatian
Dosis
0 Sampai 18 Tahun
Sampai saat ini penggunaan amlodipine untuk anak-anak tidak pernah dilaporkan.
18 Sampai 65 Tahun
Baik untuk hipertensi maupun angina, dosis lazim adalah 5 mg amlodipine satu kali sehari, dapat ditingkatkan sampai dosis maksimum 10 mg tergantung respons pasien secara individual dan berat penyakit. Sebagian besar pasien hipertensi dengan dosis pemakaian 5 mg/hari tidak memerlukan peningkatan dosis. Bagi mereka yang memerlukan dosis lebih tinggi, amlodipine dapat ditingkatkan menjadi 7,5 mg/hari dengan dosis maksimum 10 mg/hari.
Dosis yang dianjurkan untuk angina stabil yang kronik atau angina vasospastik adalah 5-10 mg.
Pasien Lanjut Usia atau Lemah
Pasien yang lemah atau lanjut usia dapat mulai dengan dosis 2,5 mg amlodipine satu kali sehari dan dosis ini dapat digunakan ketika amlodipine ditambahkan pada terapi antihipertensi lain.
Dikombinasikan dengan Obat Lain
Tidak perlu dilakukan penyesuaian dosis amlodipine, bila diberikan bersamaan dengan penyerta diuretik thiazida, beta-blocker, atau inhibitor angiotensin-converting enzyme.
Pasien dengan Gangguan Fungsi Hati
Perlu perhatian khusus dalam memberikan obat ini kepada pasien dengan gangguan fungsi hati.
Pasien dengan Gagal Ginjal
Amlodipine dapat digunakan pada pasien tersebut dengan dosis normal.